Sabtu, 11 Juli 2009

ISTAMA' FIL QOLBII

By: Widya Fatwati Cahyani

Tetes embun pagi melangkahi waktu, menggerakkan hati menuju suatu perbaikan diri..
menata hati dengan segala balutann 'amaliy..
menjauh dari kekurangan dan mendekati suatu kesempurnaan jalan untuk selalu mengukir Asma-Nya fil qolbii..
melihat bayangan yang kian hari serasa semakin manjauhkan hati dari kekhusyu'an menuju padaNya, ya Robb ampunkanlah hamba atas segala yang telah hamba perbuat atas ketidaktahuan hamba, atas kejahilan hambaMu ini...Astaghfirullohaladzim..

suatu media komunikasi yang serasa menghambarkan diri, merancukan akan sebuah kenyataan hidup dan suatu perjalanan untuk menggapai suatu kehakikian place yang belum sempat diraih...akankah semua ini bisa berlalu??semoga lampu penerang itu akan selalu mengantarkan dan mengalahkan segala kerapuhan qolbu ini untuk selalu bersinar didalamnya dan menjauhkan dari gelapnya hati..

Ya robb yang Maha Menguasai hati,,sirnahkanlah segala yang merapuhkan hati ini dengan tusukan hidayahMu agar selalu melekat fil qolbii..membawakan suatu cita kebahagiaan untuk menuju suatu urgensi ketaqwaan di sisiMu...yang mengatasnamakan Ketauhidan sebagai tolok ukur ibadah kepadaMu.. dan mengharap selalu akan RidoMu..dan selalu berpegang pada agamaMu..

Titian jalan yang susah ini akan terlabel mudah jika dihatiku selalu terukir asmaMu ya Robb..
mudahkanlah segala urusan hamba didunia ini, dan tuntunlah hamba untuk bisa menggapai fithrah jiwa yang putih, seputih kain kafan yang membalut tubuh manusia yang telah Engkau panggil..

Ya Alloh ingatkanlah hamba untuk selalu i'bad padaMu..
dan bangunkanlah hamba dari kehangatan selimut dunia ini untuk bersujud padaMu dengan mengagungkan Asmamu..
dan terangkanlah jiwa ini dari segala kekotoran duniawi..
dan jagalah hamba dalam setiap waktuMu untuk selalu berihsan padaMu ya Robb...
amien..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar